Apa kabar sobat RajaSinema? Semoga sobat dalam keadaan baik-baik saja di manapun dan kapanpun sobat berada.
Ada yang baru nih dari rajasinema.com yakni RajaSinema Update. Sebuah montase alias rekapitulasi berita-berita terkini dari dunia film dan hiburan yang bakal bikin kamu selalu merasa update dengan perkembangan terbaru.
RajaSinema Update direncanakan akan rilis pada Selasa setiap minggunya dengan berita-berita ekslusif dan pilihan yang sudah dikurasi oleh tim rajasinema.com.
Dan inilah 5 update terbaru yang kami rangkai dalam RajaSinema Update Vol.1
1. Penyanyi Anggun debut akting layar lebar
![]() |
Anggun memeluk skenario Para Perasuk/doc. instagram Anggun |
Siapa yang tidak mengenal penyanyi kebanggaan Indonesia, Anggun C. Sasmi? Anggun mengawali karir dengan meluncurkan album rock "Dunia Aku Punya" pada tahun 1986 di saat usianya baru berumur 12 tahun.
Karir menyanyinya mulai melejit tatkala Anggun merilis "Mimpi" yang disusul oleh oleh "Tua-Tua Keladi" dan "Takut". Hingga mulai tahun 1994 Anggun hijrah ke Eropa dan memulai karir internasionalnya.
Dengan segudang pengalaman dan karir menyanyinya, nggak heran jika banyak orang yang mengatakan Anggun adalah salah satu penyanyi wanita terbaik yang dimiliki Indonesia.
Lama bergelut di bidang tarik suara, Anggun melebarkan sayap ke dunia film. Anggun akan melakoni debut perdananya dalam film Para Perasuk yang disutradarai oleh Wregas Bhanuteja.
Dalam film tersebut Anggun akan beradu akting dengan sejumlah aktor mulai dari Angga Yunanda, Chicco Kurniawan, Bryan Domani, Indra Birowo, Ganindra Bimo, hingga Maudy Ayunda.
Saat ini Para Perasuk baru memasuki tahap awal big reading dan direncanakan akan tayang di bioskop pada tahun 2025.
2. Mahalini rilis ulang lagu "Sampai Menutup Mata"
![]() |
Thumbnail Youtube official music video Sampai Menutup Mata/doc.
HITS Record |
Menyusul kawan-kawannya di Indonesian Idol X, Mahalini ikut serta merilis ulang lagu lama. Adalah lagu "Sampai Menutup Mata" yang dipilih Mahalini untuk di-recycle.
Lagu tersebut diciptakan oleh Melly Goeslaw yang khusus diciptakan untuk soundtrack film Heart yang rilis pada tahun 2006.
Sampai dengan tanggal 17 September 2024 pukul 10:00 WIB, official music video-nya di situs Youtube sudah mendapat lebih dari 6,1 juta views dan peroleh predikat trending 1# untuk musik.
Namun, perilisan single terbaru Mahalini ini cukup menuai beragam komentar dari pendengar musik Indonesia. Banyak warganet yang bilang bahwa nyawa lagu ini lebih terasa di penyanyi aslinya, Acha Septriasa.
Menurut kamu, lebih enak yang mana, versi Acha atau Mahalini?
3. How to Make Millions before GrandMa Dies tayang di OTT
![]() |
Segerakan menonton/doc. Netflix |
Tahun ini, bioskop Indonesia sempat diramaikan oleh film Thailand yang begitu laris di Indonesia. Film tersebut berjudul How to Make Millions before GrandMa Dies yang merupakan debut perdana penyutradaraan Pat Boonnitipat.
Ceritanya sendiri berkisah tentang seorang cucu yang berhenti bekerja demi merawat neneknya yang hampir meninggal. Sang cucu berharap, dengan kebaikannya ia menjadi yang terpilih untuk mendapat harta warisan dari sang nenek.
Film ini banyak dibicarakan dan mendapat ulasan positif dari penonton karena sangat mudah mengaduk-aduk emosi. Terutama bagi penonton yang punya pengalaman merawat orang tua/nenek seorang diri.
Film yang tayang di bioskop Indonesia sejak Mei 2024 ini berhasil mengumpulkan lebih dari 3 juta penonton Indonesia. Bahkan, sang pemain sampai mengunjungi Indonesia untuk bertemu fans dan sebagai rasa ungkapan terima kasih.
Kini, film yang dibintangi Putthipong Assaratanakul sebagai cucu dan Usha Seamkhum sebagai nenek ini sudah bisa disaksikan luas di platform OTT.
4. IMAAwards 2024 umumkan nominasi
![]() |
Nominasi Film Terfavorit IMAAwards 2024/doc. panitia IMAAwards |
Salah satu penghargaan perfilman Indonesia, Indonesian Movie Actor Awards (IMAAwards) 2024 sudah mengumumkan serangkaian nominasinya. Mulai dari pemeran utama, pemeran pembantu, pemeran pendatang baru, pemeran pasangan, hingga film terfavorit.
Khusus film terfavorit, jumlah nominenya agak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Jika biasanya hanya diisi oleh 10 film, di IMAAwards 2024 ada 15 film yang masuk nominasi.
Beberapa di antaranya adalah film laga 13 Bom di Jakarta, drama perselingkuhan Ipar Adalah Maut, komedi horor Kang Mak (from Pee Mak), thriller pinjol Sleep Call, hingga drama religi Tuhan, Izinkan Aku Berdosa.
Untuk daftar lengkap nominasinya, silakan kunjungi akun instagram official IMAAwards 2024.
5. Film Laura tembus 500 ribu penonton dalam 4 hari tayang
![]() |
Katanya sangat menginspirasi/doc. MD Pictures |
Lagi musim kisah nyata yang viral di media sosial di adaptasi ke layar lebar. Setelah kasus pembunuhan Vina Cirebon dalam Vina: Sebelum 7 Hari, kini kisah nyata kecelakaan selebgram Laura Anna diadaptasi dalam Laura.
Laura Anna mengalami kecelakaan setelah mabuk dari klub malam bersama pacarnya, Gaga Muhammad. Peristiwa ini cukup menghebohkan publik karena mengakibatkan Laura menjadi lumpuh dan sulit beraktivitas seperti biasanya.
Warganet pun banyak yang berempati dengan keadaan Laura hingga muncul gerakan "Justice for Laura". Dan akhirnya Gaga Muhammad diputuskan bersalah dengan hukuman penjara sekitar 4 tahun.
Dalam film, karakter Laura diperankan oleh Amanda Rawles. Sementara karakter Gaga disamarkan menjadi Jojo. Di awal film sudah memberikan warning, bahwa selain Laura dan keluarga, karakter lainnya hanyalah fiksi semata.
Film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo ini berhasil meraup lebih dari 500 ribu penonton hanya dalam empat hari penayangan sejak tayang perdana pada 12 September 2024.
Apakah kamu sudah menjadi bagian di dalamnya?
Selamat menikmati berita terbaru dalam RajaSinema Update Vol.1. Sampai
jumpa di volume selanjutnya.